Rabu, 30 Mei 2012

Perkembangan Chopper Indonesia


Mungkin jarang sekali kita melihat orang menggunakan motor chopper. rata-rata orang indonesia memilih motor yang praktis irit dan terjangkau. melihat perkembangan chopper di indonesia mungkin sedikit kita dengar atau kita lihat di jalanan jakarta orang menggunakan chopper untuk pergi ke kantor ataupun ke tempat yang sering dikunjungi, tetapi sekarang ini ada beberapa kelompok atau perorangan sudah melirik langsung motor besar ini untuk dimodifikasi. gue pernah baca seseorang yang berkecimpung di dunia bengkel motor, dia bilang kalo dia sangat tertarik dengan chopper karena bentuknya unik dan terkesan ekslusif. dia juga menuturkan bahwa motor ini tidak akan ketinggalan jaman tidak seperti motor musiman yang jaman sekarang ini tiap tiga tahun muncul model baru. menurutnya motor chopper sudah lama menjadi trend sejak perang dunia kedua dan sampe sekarang masih menjadi benda bergengsi yang bernilai. ketertarikan dia akan motor chopper mendorong dia untuk mempelajari setiap bagian motor chopper sehingga dia menjadi ahli di bidang motor chopper. sungguh mengesankan melihat jarang sekali orang yang punya motor tersebut melihat harga motor tersebut sama dengan harga mobil baru sekarang ini, hal ini mendorong dia untuk memanfaatkan peluang ini. dia memanfaatkan keahliannya dalam memodifikasi limbah motor besar menjadi motor chopper yang hampir mirip dengan aslinya. wow menurut gue ini sangat kreatif. gue menilik langsung memang untuk motor chopper indonesia perkembangannya jarang sekali terdengar. tetapi sekarang ini sudah banyak bengkel motor yang bisa menyulap motor anda menjadi motor chopper idaman anda, tentu anda harus merogoh kocek yang lebih dalam demi memuaskan kenginan anda. berikut ini gue beberapa foto chopper sebagai inspirasi.

Berbagai Jenis Motor Chopper

http://alaurensius.files.wordpress.com/2012/05/choper2bmotorcycle2b2bmodification2b31.jpg?w=479
http://alaurensius.files.wordpress.com/2012/05/bigbearchoppersvenomprostreet-11.jpg?w=479
http://alaurensius.files.wordpress.com/2012/05/harley-davidson-chopper-121.jpg?w=479
http://alaurensius.files.wordpress.com/2012/05/harley-davidson-chopper-041.jpg?w=479
http://alaurensius.files.wordpress.com/2012/05/brass-balls-bobbers-69-chopper1.jpg?w=479
Akhir-akhir ini lagi suka sekali lihat motor Chopper, di Indonesia motor ini sangat sedikit orang yang memilikinya karena Chopper rata-rata dipakai oleh kalangan menengah atas, tapi jangan salah sekarang ini banyak orang Indonesia yang pintar membuat Chopper buatan tangan sendiri, salah satunya bengkel modifikasi Taoco jika anda sering membaca berita di detik atau di surat kabar lainnya, bengkel tersebut sangat mahir membuat chopper walaupun anda hanya mempunyai uang yang terbatas. ada orang yang ingin membuat motor Chopper dengan mesin Yamaha Scorpion. bayangkan kalau sudah jadi akan terlihat sangat keren tetapi jangan mengharapkan tenaga yang besar seperti Chopper yang asli yang memiliki 2 cylinder head.Mungkin bagi pecinta motor uang tidak jadi masalah mereka lebih mengutamakan kepuasan untuk memilikinya. gue tertarik dengan dunia modifikasi kita bisa custom motor sesuai selera dan mengatur budgetnya


Tidak ada komentar:

Posting Komentar